Executive Risk Management Refreshment Program
Dalam rangka melakukan pemeliharaan Sertifikasi Manajemen Risiko bagi Eksekutif Perbankan, Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia telah melaksanakan Executive Risk Management Refreshment Progam pada tanggal 2 – 9 Juli 2018. Program tersebut diikuti oleh 24 peserta dari 12 Instansi.
Program dilaksanakan di dua Negara yaitu Jerman dan Swiss. Di Dusseldorf refreshment progam sampaikan oleh Rheinischer-und Giroverband (RSGV) dengan tema “A view to the components of a standardized risk management process”. Di Aachen refreshment progam disampaikan oleh Sparkasse dengan tema “A cycle of entire process from exposure identification through implementation and monitoring the program”. Sedangkan di Frankfurt program disampaikan oleh Helaba dengan tema sesi 1: “ECB Guidance on NPL, IFR 9 and capital adequary impact” dan Sesi 2 : ”How to developing and monitoring early warning signal as a system” dan Bern kunjungan ke kedubes RI di Swiss dan overview Swiss Financial Industry oleh University of applied Science Northwestern.