Berita LPPI dan Liputan

Online Learning Services - Enhancement Area Manager Course Tahun 2020 PT. Bank Syariah Mandiri

16-10-2020
Online Learning Services - Enhancement Area Manager Course Tahun 2020 PT. Bank Syariah Mandiri

Persaingan jasa keuangan di era digital saat ini menuntut Bank Syariah Mandiri (BSM) untuk terus meningkatkan kemampuan dan kompetensi para Pemimpin Jaringan, termasuk Area Manager, untuk mencapai target bisnis yang ditetapkan melalui pertumbuhan bisnis yang berkualitas. Para Area Manager dituntut tidak hanya mampu untuk menjalankan bisnis bank (run the bank), namun juga untuk terus melakukan perbaikan dan perubahan yang berkesinambungan (change the bank), agar BSM dapat unggul di tengah ketatnya persaingan industri jasa keuangan. Untuk itu perlu dirancang program pendidikan yang tidak hanya sesuai dengan kebutuhan BSM saat ini, namun juga mengantisipasi kebutuhan pengembangan organisasi di masa depan, termasuk dalam hal pengembangan produk, data analytic, digital banking, dll yang menjadi kebutuhan utama di masa mendatang.

Atas hal tersebut, Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI) menawarkan pelaksanaan program Enhancement Area Manager Course sebagai lanjutan dari program pendidikan Area Manager Course (AMC) yang sebelumnya telah berjalan. Program ini bertujuan agar peserta mampu memahami dan mengevaluasi proses bisnis (khususnya industri keuangan) yang saat ini berkembang, sehingga menemukan cara dan praktek terbaik untuk meningkatkan kualitas dan proses bisnis yang dapat diterapkan di BSM.

Program ini dirancang untuk meningkatkan technical competencies dan soft competencies para Area Manager dalam mengoptimalkan potensi bisnis jaringan dan mengantisipasi kebutuhan pengembangan organisasi di masa depan, dengan tetap memperhatikan efektifitas penerapan risk management & internal control. Pelatihan ini dilaksanakan selama 3 pekan secara virtual, dimulai pada tanggal 15 sampai dengan 23 Oktober dan dilanjutkan kembali tanggal 2 sampai 6 November 2020 dan diikuti oleh 35 orang Area Manager Bank Syariah Mandiri di seluruh Indonesia.