Online Learning Services - Executive Overview of Islamic Bank PT. Bank Riau Kepri
Sehubungan dengan tuntutan agar setiap pegawai Bank Syariah memiliki hight competence in syariah banking dalam mengantisipasi persaingan global yang sangat ketat, maka dipandang perlu Pengelola Bank Syariah untuk mengembangkan sumber daya insaninya melalui program pelatihan. Tantangan yang dihadapi perbankan syariah ke depan adalah pada rendahnya kualitas layanan,sumber daya insani, teknologi, permodalan, pengelolaan risiko, dan tata kelola yang baik. Selain itu, harapan pemegang saham Bank Riau Kepri pasca konversi antara lain adalah agar manajemen meningkatkan kompetensi pegawai dan juga masyarakat mengenai hal-hal yang terkait dengan keuangan dan perbankan syariah. Untuk keperluan tersebut, manajemen baru Bank Riau Kepri mengambil langkah dengan program pengembangan kapasitas sumber daya insani yang dimulai dari top level manajemen. Pada tahap ini Bank Riau Kepri melakukan Training Executive Overview of Islamic Bank bagi Direksi dan Komisaris.
LPPI merancang pelatihan Executive Overview of Islamic Bank agar para pesertanya mampu memahami dan mengimplementasikan prinsip-prinsip Syariah dalam mengelola Banknya. Pelatihan ini dilaksanakan secara virtual dimulai pada tanggal 27 -28 Oktober 2020 oleh Direksi Bank Riau Kepri dan 2-3 November 2020 oleh Komisaris Bank Riau Kepri.