Berita LPPI dan Liputan

Online Learning Services - Optimizing Coaching & Mentoring PT. Bank Sulselbar

10-09-2020
Online Learning Services - Optimizing Coaching & Mentoring PT. Bank Sulselbar

Leader yang sudah belajar Coaching, tahu apa yang harus dilakukan dalam melakukan coaching dengan “ask & listen” dan bukan dengan “tell & sell”. Tapi itu sering tidak terjadi secara alami, karena jauh di lubuk hati para leader sudah memutuskan tentang cara yang harus dilakukan oleh team/karyawan yang di-coaching. Untuk membantu para leader mendapatkan proses Coaching yang alami, dan menjadi seorang Coach yang baik dan berhasil, perusahaan perlu membekali para pemimpin dengan teknik yang tepat agar menghasilkan output yang sesuai dengan harapan.



Mentoring (Directive Coaching) adalah salah satu gaya dalam Coaching untuk membantu team bergerak mencapai tujuan yang diinginkan, melalui metode “Telling”. Mentoring termasuk dalam kategori ini. Mentoring/Directive coaching adalah gaya coaching yang paling cocok digunakan dalam Executive Coaching, Leadership Coaching, Team Coaching, Performance Coaching dan berbagai tipe coaching lain yang berorientasi pada arah tertentu dengan target kinerja tertentu. Bank Sulselbar memiliki kekuatan pada komposisi pegawai yang berada pada usia produktif. Sebesar 25% dari total pegawai berada pada rentang usia 30-35 tahun, dan 17,9% usia 25-30 tahun. Pegawai pada usia produktif sangat potensial untuk dikembangkan. Pengembangan tersebut dapat dilakukan melalui kegiatan pelatihan, job assignment, dan yang tidak kalah penting adalah kegiatan coaching & mentoring.